Kamis, 14 April 2011

Cara memilih warna cat tembok yang terbaik untuk interior

interior 2704 lores Cara memilih warna cat tembok yang terbaik untuk interiorPemilihan sebuah warnacat tembok dapat menjadi hal yang rumit, karena pengaruh sebuah pencahayaan dan jatuhnya bayangan pada sebuah ruangan akan menimbulkan efek dramatis yang sangat signifikan. Berikut ini adalah beberapa langkah mudah yang akan membantu Anda untuk memilih warna yang tepat bagi sebuah interior :
1. Pelajarilah skema warna yang Anda sukai, Anda bisa melihat skema warna tersebut di majalah atau internet. Bawalah referensi yang Anda sukai itu saat Anda pergi ke toko cat.
2. Ingatlah bahwa sebuah warna cat biasanya akan tampak lebih pekat dan gelap pada dinding dibandingkan yang Anda lihat pada kartu contoh – contoh warna di toko cat. Jika Anda masih ragu – ragu, sebaiknya Anda memilih satu level warna yang lebih gelap atau 2 level warna yang lebih terang pada kartu sampel.
3. Jangan lupakan kenyataan bahwa warna kuning dan warna merah selalu memberikan nuansa warna hangat sedangkan warna hijau, biru dan abu – abu cenderung menimbulkan kesan nuansa warna dingin.
4. Pilihlah skema warna dengan kontras yang tinggi dan tingkat kepekatan yagn tinggi hanya untuk ruangan dimana Anda tidak menghabiskan waktu terlalu lama di dalamnya, seperti kamar mandi atau ruang makan. Jangan pilih warna dengan kontras dan kepekatan yang tinggi jika Anda akan berada lama di dalamnya seperti dapur, ruang keluarga, kamar tidur.
5. Belilah sedikit saja dulu cat tembok yang Anda pilih, dan mulailah mengaplikasikannya pada dinding yang Anda inginkan. Anda bisa mengamati perubahan warna saat telah melekat di dinding, saat ada perubahan cahaya ataupun bayangan.
6. Jika warna cat itu menurut Anda sesuai dengan yang Anda inginkan, kemudian Anda dapat melanjutkan untuk memadukan dengan warna berikutnya seperti pada kusen jendela, pintu ataupun dengan aksesori furniture yang lain. Setelah Anda mendapatkan semuanya di ruangan sesuai yang Anda inginkan, baru Anda beli warna yang sama dalam jumlah sesuai kebutuhan dinding di ruangan itu.
7. Kreasikan warna cat tembok yang Anda pilih, lalu padu padankan dengan variasinya. Anda dapat membuat warna berikutnya menjadi lebih tua atau lebih cerah. Jangan pernah memaksakan warna cat yang Anda rasa masih kurang cocok bagi ruangan interior di rumah Anda, daripada Anda menyesalinya di kemudian hari.

1 komentar:

  1. bagaimana kalau cat temboknya warna ungu lembut kira-kira cocok tdk kalau warna gordennya berwarna biru?

    BalasHapus